Pimpinan Pesantren Alkautsar Hadir pada Kunjungan GRAND SYEKH AL AZHAR Mesir di Darunnajah Jakarta
Pimpinan Pondok Pesantren Alkautsar Cipaku KH. Usep Abdul Aziz, Lc. Menghadiri Kunjungan Grand Syekh Al-Azhar, Mesir, Prof Ahmad Muhammad Ahmad Ath-Thayyeb di Pondok Pesantren Darunnajah Jakarta dalam rangka memperkuat pendidikan Islam di Indonesia.
Grand Syekh mengatakan kunjungannya kali ini merupakan wujud nyata dari persaudaraan Islam yang melampaui batas negara.
.
Rentetan Acara berjalan dengan khidmat dan penuh antusiasme dari para peserta yang hadir. Syaikh Ahmad Ath-Thayyib dalam sambutannya menyampaikan beberapa poin penting yang menekankan pada urgensi iman dan ilmu.
“Untuk kita semua, jangan pernah untuk fanatik terhadap madzhab tertentu. Boleh belajar madzhab Maliki, Syafi’i, Hanafi, Hambali. Tapi ketika pulang ke rumah, kembalilah seperti murid yang baru belajar agama”. Ucap Imam besar Al-Azhar tersebut.
Selamat kepada Pesantren Darunnajah Jakarta Atas hadirnya Ulama besar dunia di Pesantren darunnajah dan terimakasih sudah mengundang kami Sebagai bagian dari FPAG @fpa_gontor_official
#alkautsarcipaku #grandsyekhalazhar #grandsyekhalazharvisitsindonesia